Megamind adalah penjahat yang terkenal paling brilian di dunia. Selama bertahun-tahun ia telah mencoba untuk menaklukan Metro City dengan berbagai cara, namun setiap upaya yang ia lakukan selalu gagal. Biang utama kegagalannya adalah seorang superhero yang memakai mantel tanpa lengan yang dikenal sebagai "Metro Man".Sang superhero "Metro Man" akhirnya dapat dikalahkan dan dibunuh oleh Megamind. Tetapi tiba-tiba Megamind merasa seperti tidak memiliki tujuan. Dalam pikirannya, bagaimana mungkin Supervillain tanpa Superhero.
Supervillain Megamind menyadari bahwa mencapai cita-cita dalam hidupnya adalah hal terburuk yang pernah ia lakukan. Megamind memutuskan bahwa satu-satunya cara keluar dari masalah yang dihadapinya adalah dengan cara menciptakan lawan baru yang bisa menjadi lebih besar dan lebih kuat dari Metro Man.
Namun apa yang terjadi kemudian ketika Superhero ciptaannya ternyata mempunyai pemikiran bahwa menjadi penjahat lebih menyenangkan daripada orang baik. Ciptaan Megamind tersebut tidak hanya ingin menguasai dunia, tetapi dia ingin menghancurkan dunia.
Hal ini membuat Megamind berpikir, Dapatkah dia mengalahkan ciptaannya sendiri? Dapatkah seorang penjahat jenius menjadi pahlawan cerita sendiri?
Film Animasi ini tercipta dari tangan seorang kreator film yang sebelumnya telah membuat beberapa film seperti Kung Fu Panda dan Monster vs Aliens, Tom McGrath. Dan yang berperan sebagai pengisi suara dalam film ini adalah para artis hollywood papan atas seperti Will Ferrell, Tina Fey, Johan Hill dan Brad Pitt.
Dengan humor yang renyah dan menghibur, film yang ditulis oleh Alan J. Schoolcraft dan Brent Simons ini layak ditonton oleh berbagai kalangan. Bukan hanya anak-anak, tetapi juga orang dewasa.
No comments:
Post a Comment